Results 1 to 20 of 38

Thread: Rawatlah raket anda dengan baik,mulai dari yang terkecil.."GROMMETS"..

Threaded View

Previous Post Previous Post   Next Post Next Post
  1. #1

    Default Rawatlah raket anda dengan baik,mulai dari yang terkecil.."GROMMETS"..

    Gambar ini saya kumpulkan dari beberapa source,tuk menambah awareness para pencinta badminton maupun yg suka "bermain" atau mengumpulkan raket,seperti saya sendiri.


    Berasal dari beberapa merk raket,dari yg sangat terkenal,terkenal,sampai yang tidak terkenal sekalipun.Dari code termahal,sampai code termurah sekalipun.Saya tidak perlu menuliskan satu per satu nama merk,nama model,nama code,tapi saya hanya ingin mengatakan,apabila stringer anda lalai,ataupun anda yg lalai,hal ini bisa saja terjadi.


    (Ingat bahwa saya tidak bermaksud mendiskreditkan merk" tertentu,tapi saya ingin memberikan warning kepada anda,supaya anda lebih spend some time to take care of ur rackets",my fellow badders..)



    Saya sudah pernah melihat frame jeblos di bagian raket dari jam 12-11..dan saya bisa menyimpulkan,bahwa masalah terbesar ada pada grommets yang sudah kehilangan kemampuannya untuk menahan tensi dari senar itu. Penggantian berkala itu mutlak dilakukan apabila anda memang menyayangi "pedang" anda.Dimulai dari menggunakan grommets berkualitas bagus.Saya sendiri pernah mencoba sekali mengganti dengan grommets lokal,namun sekali pakai langsung "rusak",jadi bagi anda yg menyayangi raket anda,saya tidak meng-advice untuk mengaplikasikannya.Kecuali bagi anda "SPONSORED PLAYERS" atau yang "ga mau pusing n merasa kalau raketnya rusak tinggal beli lagi..

    Bagi pengguna raket Yonex,kabar baik bahwa Yonex telah mengeluarkan continous grommets beberapa waktu yang lalu.Asalkan raket itu belum jeblos parah,continous grommets akan sangat membantu.Namun pengguna merk raket lainnya,diluar susunan n jarak yg sama dengan model raket yonex tertentu,jangan berkecil hati..saya akan menunjukkan cara penanggulangannya,seperti dibawah ini.



    Gambar diatas membutuhkan ketekunan extra.Bahan yg dibutuhkan adalah kartu IC,semacam kartu berbahan tebal dari kartu debit/credit perbankan,dan alat untuk membolongi kartu tersebut,seperti BOR,atau benda tajam lainnya.Setelah dibolongi,masukkan grommets satu per satu seperti gambar diatas.Namun perlu diperhatikan untuk replacement grommetsnya,harus juga diperhatikan kualitasnya,karena meskipun grommets atas ada supporternya,yaitu potongan IC card ini,namun apabila kualitas replacement grommetsnya jelek,maka resiko grommets sobek di bagian dalam frame juga mungkin terjadi.


    Dibawah ini,saya akan menunjukkan beberapa spesimen korban kelalaian stringer dalam menyenar ataupun pengguna raket dalam merawat mata itik.Yg baru makan,yg takut,yg sakit jantung dianjurkan tidak melihat..


     
















































































    Last edited by smichz; 01 Aug 2012 at 07:41.

Posting Permissions

  • You may not post new threads
  • You may not post replies
  • You may not post attachments
  • You may not edit your posts
  •